Soal Tema 7 Kelas 5 Subtema 1 dan Kunci Jawaban

Ulangan Harian Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan Subtema 1. Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan

Berikut dibagikan contoh soal UH Kelas 5 SD MI Tema 7 Subtema 1 Kurikulum 2013. Contoh soal UH Kelas 5 SD MI Tema 7 Subtema 1 Kurikulum 2013 ini dibagikan buat menolong peserta didik dalam menguasai materi tematik SD/ MI Kelas 5.
Selaku bahan rujukan dalam pembuatan Soal Ulangan Harian Kelas 5 Tema 7 Kurikulum 2013, soal ini pula bisa digunakan oleh adik- adik di rumah buat latihan dalam perihal pemantapan saat sebelum mengalami UH/ PH semester genap. Seluruh soalnya dilengkapi dengan Kunci Jawaban, dan bisa kamu unduh pula bila mau menyimpannya ataupun mempelajarinya secara offline.

Sepenuhnya, untuk bapak ibu guru ataupun adik- adik yang mau mendownload Soal PH KI- 3 serta K- 4 Kelas 5 SD/ MI Tema 7 subtema 1 Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban, silahkan lewat tautan link yang terdapat di dasar ini:

Soal Ulangan Harian Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan 
Subtema 1. Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan

Muatan Pelajaran PPKn
II. Ayo, mengerjakan soal-soal berikut dengan tepat! 
1. Apa saja faktor yang menyebabkan adanya keragaman suku bangsa di Indonesia? 
2. Apa arti dari semboyan pada gambar di bawah ini!

Soal Tema 7 Kelas 5 dan Kunci Jawaban

3. Tuliskan tiga contoh adat istiadat di Indonesia! 
4. Jelaskan mengenai kebudayaan nasional! 
5. Upaya apa saja untuk melestarikan kebudayaan nasional? 

II. Ayo, mengerjakan soal-soal berikut dengan tepat!
Bacalah teks bacaan berikut untuk mengerjakan soalnomor 1 dan 2! 

Membeku merupakan peristiwa perubahan benda berwujud cair menjadi padat. Peristiwa ini merupakan kebalikan dari peristiwa mencair. Pada saat membeku, cairan akan melepaskan kalor karena terjadi penurunan suhu. Misalnya, peristiwa membekunya air dalam freezer. Dalam freezer, terjadi penurunan suhu hingga titik beku. Air pun berubah wujud menjadi beku.
1. Apa saja informasi penting pada teks bacaan tersebut? 
2. Apa kesimpulan dari teks bacaan tersebut? 
3. Tuliskan cara mencari arti kata dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia! 
4. Jelaskan pengertian dari teks ulasan! 
5. Apa saja hal yang harus diperhatikan saat membuat teks ulasan? 

Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia
II. Ayo, mengerjakan soal-soal berikut dengan tepat! 
1. Apa yang dimaksud dengan mengembun? 
2. Apa saja ciri-ciri benda cair, gas, dan padat? 
3. Tuliskan dua macam peristiwa perubahan wujud benda!
4. Perhatikan gambar berikut
   
Soal Tema 7 Kelas 5 dan Kunci Jawaban 
Soal Tema 7 Kelas 5 dan Kunci Jawaban


Jelaskan perubahan wujud benda dari dua kegiatan di atas!
5. Tuliskan 2 contoh peristiwa menyublim!

Muatan Pelajaran IPS
I. Lengkapilah pernyataan-pernyataan berikut dengan tepat
1. Organisasi politik pada masa nonkooperasi yang berdiri di Bandung adalah …..
2.  Bangsa yang pertama kail memonopoli perdagangan rempah-rempah di Malaka adalah ......... 
3. Hasil Kongres Pemuda Il adalah bahasa Indonesia sebagai bahasa ....... 

Pehatikan gambar berikut untuk mengerjakan soal nomor 4 dan 5
   
1.Soal Tema 7 Kelas 5 dan Kunci Jawaban 
2. Soal Tema 7 Kelas 5 dan Kunci Jawaban


4. Tokoh tiga serangkai ditunjukkan gambar nomor....
5. Sultan yang dijuluki Belanda sebagai Ayam Jantan dari Timur ditunjukkan gambar nomor ….

II.  Ayo, mengerjakan soal-soal berikut dengan tepat! 
1. Apa tujuan kedatangan Portugis ke Indonesia? 
2. Mengapa sebelum tahun 1908, rakyat Indonesia selalu gagal dalam melawan penjajah Belanda? 
3. Apa saja faktor dalam negeri yang memengaruhi pergerakan nasional di Indonesia? 
4 Apa tujuan diadakannya Kongres Pemuda I? 
5. Apakah tokoh tersebut rherupakan pendiri Budi Utomo? Jelaskan jawaban kalian? 

Muatan Pelajaran SBdP
I. Ayo, mengerjakan soal-soal berikut dengan tepat! 
1. Apa yang kalian ketahui tentang lagu wajib nasional? 
2. Apa saja ciri-ciri lagu wajib
3. Apa perbedaan tempo dengan nada? 

Bacalah teks bacaan berikut untuk mengerjakan soal nomor 4 dan 5! 

Seluruh siswa kelas 5 menyanyikan tiga lagu wajib nasional. Lagu tersebut diciptakan olet Kusbini, Ibu Sud, dan H. Mutahar. Mereka menyanyikan lagu tersebut dengan semangat. 
4. Tuliskan tiga judul lagu yang dinyanyikan mereka? 
5. Apa yang perlu diperhatikan siswa kelas 5 saat menyanyikan lagu tersebut? 

KUNCI JAWABAN
PPKn
II. Uraian 

1. Faktor-faktor yang menyebabkan keragaman suku bangsa di Indonesia, yaitu letak strategis : wilayah Indonesia, kondisi kepulauan, dan, perbedaan alam serta kondisi iklim. 
2. Semboyan “Bhinneka Tunggal Ika“ memiliki: makna 'berbeda-beda tetapi tetap satu juga'. : 
3. Kreativitas siswa 
Contoh jawaban: 
a. Upacara pembakaran mayat (Ngaben) di Bali 
b. Upacara Kasada di Bromo, Jawa Timur : 
c. Upacara Tabuik di Sumatra Barat : 
4. Kebudayaan nasional adalah budaya lokal yang berasal dari berbagai daerah dan dilestarikan oleh suku bangsa di Indonesia serta diakui oleh seluruh bangsa Indonesia. 
5. Berikut upaya-upaya untuk mengembangkan dan melestarikan kebudayaan nasional. 
a. Mengadakan kegiatan pengenalan budaya nasional kepada masyarakat. 
b. Menggalakkan penggalian situs-situs bersejarah 
dan pemeliharaan temuan-temuan sejarah. 
c. Mengembangkan budaya daerah dan nasional:melalui pendidikan danpengajaran. Misalnya, : menjadikan bahasa dan kesenian daerah sebagai mata pelajaran muatan lokal wajib di sekolah
sekolah. 

Bahasa Indonesia
II Uraian 
1. Informasi penting dalam bacaan: 
a. Membeku merupakan peristiwa perubahan benda berwujud cair menjadi padat. 
b. Membeku merupakan kebalikan dari peristiwa mencair. 
c. Padasaat membeku, cairan akan melepaskan kalor karena terjadi penurunan suhu. Misalnya, peristiwa membekunya air dalam freezer
d. Dalam freezer, terjadi penurunan suhu hingga i titik beku.
2. Kesimpulan dari teks bacaan: Proses pembekuan terjadi karena adanya.. penurunan suhu hingga titik beku
3. Berikut cara yang harus diperhatikan dalam menggunakan Kamus Besar Bahasa Indonesia. 
a. Pilihlah sebuah kata dari daftar kosakata barumu, misalnya “pilar”. " 
b. Bukalah kamusmu. Carilah daftar kata yang dimulai dengan huruf “p”. Setiap kata pada kamus selalu diurutkan berdasarkan urutan  abjad. 

c. Dalam daftar kata yang berawalan huruf “p" carilah daftar kata yang dimulai dengan 'pi'.
d. Carilah daftar kata yang dimulai dengan “pil”. Kata pilar akan kamu temukan di antara katakata tersebut. 
4. Teks ulasan adalah teks yang berisi tinjauan dari suatu karya untuk mengetahui kualitas, kelebihan, dan kekurangan dari karya tersebut.
5. Berikut hal-hal yang harus diperhatikan dalam membuat ulasan teks. 
a. Bacalah teks dengan teliti. Bacalah dua Sampai tiga kali agar kalian benar-benar memahaminya. 
b. Ceritakan informasi yang ada pada bacaan.
c.Berikan penilaian secara objektif dan kritis. 

IPA
Uraian 

1. Mengembun adalah peristiwa perubahan wujud benda gas menjadi cair. 
2. Benda cair memiliki ciri-ciri, yaitu sebagai benkut. 
a. Dapat mengalir dari tempat tinggi ke tempat ang rendah. 
b. memiliki bentuk sesuai tempatnya. 
C. Memiliki permukaan yang datar. 
Benda padat memiliki ciri-ciri, yaitu sebagai benkut. 
a. Memiliki bentuk dan volume tetap. 
b. Berubah jika diberikan perlakuan. 
c. Tidak dapat mengalir.
Benda gas memiliki ciri-ciri, yaitu sebagai berikut. 
a. Mengisi seluruh ruangan. 
b. Tidak dapat dilihat, namun dapat dirasakan. 
c. Bentuk sesuai tempatnya. 
3. Macam-macam peristiwa perubahan benda, yaitu. sebagai berikut. 
a. Membeku: peristiwa benda cair menjadi padat 
b. Mencair: peristiwa benda padat menjadi cair 
c. Menguap: peristiwa benda cair menjadi gas . 
d. Menyublim: peristiwa benda padat menjadi gas 
e. Mengembun: peristiwa benda gas menjadi cair 
4. Gambar a menunjukkan peristiwa mentega yang dipanaska Perubahan wujud yang terjadi dari padat ke cair. 
Gambar b menunjukkan peristiwa memasak air.  Perubahan wujud yang terjadi dari cair ke gas. 
5. Berikut contoh peristiwa menyublim. 
a. Kapurbarus yang diletakkan ditempat terbuka. Lama-kelamaan kapur barus tersebut akan mengecil. Itu karena perubahan wujud benda dari padat ke,gas.  
b. Es kering (dry ice) yang akan berubah wujud menjadi gas saat berada di suhu ruangan. 
C. Es batu yang mengeluarkan asap putih. 

IPS
I. Isian
1. PNI
2. Portugis
3. Persatuan
4. 2
5. 1
II. Uraian
1. Berikut tujuan kedatangan Portugis ke Indonesia. 
a. Mencari keuntungan besar dari hasil perdagangan rempah-rempah. 
b. Menyebarkan agama nasrani. 
C. Mencari daerah.jajahan. 
2. Berikut beberapa faktor yang menjadi penyebab kegagalan rakyat Indonesia dalam melawan penjajah Belanda. 
a. Kalah dalam persenjataan. 
b. Perjuangan bersifat kedaerahan. 
c. Perlawanan tidak dilakukan secara serentak. 
d. Belanda menerapkan politik adu domba (devide et impera). 
e. Masih tergantung pada pimpinan (jika pemimpin tertangkap, maka perlawanan terhenti).
3. Berikut faktor internal (dalam: negeri) yang memengaruhi pergerakan nasional Indonesia. ' 

a. Perlakuan diskriminatif dari kolonial Belanda menimbulkan kesengsaraan dan penderitaan terhadap rakyat Indonesia sehingga menumbuhkan perasaan senasib pada, diri rakyat Indonesia. 
b. Adanya, kenangan kejayaan masa (kejayaan Sriwijaya dan Majapahit). 
c. Lahirnya kaum cendekiawan akibat adanya politik etis 
d. Lahirnya kelompok terpelajar Islam. 
e. Kesadaran bangsa Indonesia sebagai suatu bangsa yang ingin hidup bebas dan merdeka seperti bangsa-bangsa lain. 
4. Kongres ini berhasil membentuk Perserikatan Perempuan Indonesia (PPI). Kongres itu jugaberhasil merumuskan tujuan mempersatukan  Cita-cita dan usaha memajukan wanita Indonesia serta mengadakan gabungan atau perikatan di antara perkumpulan wanita. 
5. Tidak. Pendiri Budi Utomo adalah dr. Sutomo. Gambar tersebut merupakan H. Samanhudi yang  merupakan pendiri Sarekat Islam (SI). 
SBdP 
1. Lagu wajib nasional adalah lagu perjuangan dan nasionalisme yang wajib dipelajari oleh siswa. 
2. Berikut ciri-ciri lagu wajib. 
a. Lirik lagu wajib bertujuan untuk menanamkan sikap cinta tanah air, kepahlawanan, nasionalisme, serta rela berkorban demi bangsa dan negara.
b. Lagu wajib biasanya menggunakan irama yang penuh semangat atau berbentuk himne. 
c. Lagu-lagu wajib diajarkan, dipelajari, serta dihayati sesuai dengan maksud dan tujuan yang terkandung di dalamnya. 
3. Tempo lagu adalah cepat atau lambatnya sebuah lagu. Nada adalah tinggi rendahnya bunyi dalam musik atau lagu. 
4. Mereka menyanyikan lagu yang diciptakan oleh Kusbini dengan judul “Bagimu Negeri”, H. Mutahar yang berjudul “Syukur”, dan Ibu Sud yang berjudul “Berkibarlah Benderaku”. 
5. Saat bernyanyi, sebaiknya memperhatikan nada dan tempo lagu.

Keyword: soal tema 7 kelas 5 dan kunci jawaban soal kelas 5 tema 7 subtema 2 dan kunci jawaban soal kelas 5 tema 7 subtema 1 dan kunci jawaban soal kelas 5 tema 7 subtema 3 soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 4 soal online tema 7 kelas 5 download soal kelas 5 tema 7 ulangan harian tema 7 subtema 1 ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 1 ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 2 ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 3 soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 3 download soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 2 contoh soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 3 contoh soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 1 download soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 1 download soal ulangan harian kelas 5 tema 7 download soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 3 soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 1 soal ulangan harian kelas 5 tema 7 subtema 2 soal tema 7 kelas 5 dan kunci jawaban soal kelas 5 tema 7 subtema 3 soal online tema 7 kelas 5 download soal kelas 5 tema 7 ulangan harian tema 7 subtema 1 soal kelas 5 tema 7 subtema 2 dan kunci jawaban

Soal Ulangan Harian Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan 
Subtema 1. Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan


DOWNLOAD SOAL ULANGAN HARIAN FORMAT PDF
💥💥💥whynoto.blogspot.com💥💥💥

Kumpulan Link Soal:
Soal Tema 7 Kelas 5 Subtema 1 dan Kunci Jawaban 💡whynoto.blogspot.com💡
Soal UH Tema 7 Kelas 5 Subtema 2 dan Kunci Jawaban 💡whynoto.blogspot.com💡

0 Response to "Soal Tema 7 Kelas 5 Subtema 1 dan Kunci Jawaban"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close