Download Exam Browser dan Proktor Browser Untuk ANBK Online dan Semi Online

Asesmen Nasional adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar murid yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Download Proktor Browser dan Exam Browser ANBK 2022: Klik Disini

Download Exam Browser dan Proktor Browser Untuk ANBK Online dan Semi Online

Asesmen Nasional perlu dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Asesmen ini dirancang untuk menghasilkan informasi akurat untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar murid. Asesmen Nasional menghasilkan informasi untuk memantau (a) perkembangan mutu dari waktu ke waktu, dan (b) kesenjangan antar bagian di dalam sistem pendidikan (misalnya kesenjangan antarkelompok sosial ekonomi dalam satuan pendidikan, kesenjangan antara satuan Pendidikan negeri dan swasta di suatu wilayah, kesenjangan antardaerah, atau pun kesenjangan antarkelompok berdasarkan atribut tertentu). Asesmen Nasional bertujuan untuk menunjukkan apa yang seharusnya menjadi tujuan utama satuan pendidikan, yakni pengembangan kompetensi dan karakter murid. Asesmen Nasional juga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut. Hal ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran.

ANBK adalah sebuah evaluasi yang dilakukan pemerintah untuk pemetaan mutu sistem pendidikan pada tingkat satuan pendidikan dasar dan menengah.

Nantinya, ANBK bakal digelar dalam dua moda. Yakni ANBK online dan moda semi-online. Berikut ini perbedaan ANBK online dan semi-online.

ANBK online

👉ANBK pada moda online haruslah memiliki akses internet yang stabil bagi komputer client. Bandwidth yang disarankan untuk melaksanakan ANBK moda online ialah 12 Mbps per 15 komputer client.

👉Selain komputer client, ANBK online juga harus mempunyai sebuah komputer proktor yang berguna untuk membuka token

👉Pada ANBK moda online, masing-masing lokasi tes terdapat aplikasi Exambrowser proktor dan client.

👉Aplikasi ini akan berfungsi menampilkan layar tes secara penuh tanpa navigasi dan mencegah peserta berpindah ke aplikasi lainnya.

👉Aplikasi Exambrowser proktor dan client langsung terhubung dengan server pusat Pusmenjar (Pusat Asesmen dan Pengajaran).

ANBK semi-online

👉Berbeda dengan ANBK online, pada ANBK semi-online komputer client tidak memiliki akses internet secara langsung. Komputer client nantinya akan terhubung dengan komputer proktor yang memiliki akses internet.

👉Tak seperti ANBK online yang memerlukan koneksi internet stabil dengan bandwidth cukup tinggi, ANBK semi-online hanya memerlukan bandwidth minimal 1 Mbps.

👉Pada ANBK semi-online, masing-masing lokasi memiliki Exambrowser admin dan Exambrowser client.

👉Aplikasi Exambrowser admin akan menjalankan mesin virtual atau VHD yang terhubung ke server pusat

👉Sedangkan pada Exambrowser client akan terhubung ke komputer proktor melalui jaringan LAN.

👉Pada moda semi-online komputer client tidak terhubung dengan server pusat seperti yang terjadi pada ANBK moda online.

Download Proktor Browser dan Exam Browser ANBK 2022: Klik Disini

Exam Browser klien untuk PC/Laptop 32 bit
Exam Browser klien untuk PC/Laptop 64 bit
Proktor Browser Online untuk PC/Laptop 32 bit
Proktor Browser Online untuk PC/Laptop 64 bit
Proktor Browser Semi Online untuk PC/Laptop
Exambro Darwin Untuk Mac x64
Exambro 1.0.1 AMD 64.deb
Exambro 21.07.07 armv71.deb 
Exambro 21.07.07 i386.deb

Kami Update per tanggal 15 Oktober 2021 terdapat file Exambrowser dengan versi terbaru, untuk link downloadnya kami taruh di bawah ini!

Dwonload Exam Browser dan Proktor Browser TERBARU Oktober 2021


Keyword anbk adalah anbk kemendikbud tujuan anbk anbk 2021 web anbk cara login anbk kemdikbud akm kemendikbud login anbk safe exam browser exambrowser exambrowser client whatsapp web unbk kemdikbud wa web verval tik akm ubkd

0 Response to "Download Exam Browser dan Proktor Browser Untuk ANBK Online dan Semi Online"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close